Jumat, 29 Maret 2019

PANTAI PASIR PADI PANGKALPINANG PROVINSI BANGKA BELITUNG


Selain terkenal akan kulinernya pulau bangka juga terkenal akan wisata salah satunya Pantai Pasir Padi, pantai ini terletak di Desa Air Itam dan hanya berjarak kurang lebih 9 km dari pusat kota, Pantai Pasir Padi sangat cocok bagi anda yang ingin menikmati suasana yang santai dan matahari pagi.

Pantai Pasir Padi memiliki garis pantai yang lumayan panjang kira-kira 3 km dan memiliki pasir yang cukup padat sehingga bisa dilewati menggunakan sepeda motor maupun mobil, di sepanjang garis pantai banyak tersedia gazebo, kursi, dan meja untuk pengunjung beristirahat sambil menikmati air kelapa muda dan suasana pantai yang sejuk. di Pantai ini juga sudah tersedia restaurant seafood dan penginapan.


Tepat didepan Pantai ada Pulau kecil yang masyarakat menyebutnya Pulau Punai, Pulau ini terdiri dari bebatuan berwarna merah dan ditumbuhi beberapa batang pohon, Pulau Punai akan tampak jika air laut surut dan akan hilang jika air kembali pasang. Saat air laut surut anda bisa berjalan kaki menuju pulau. Ombak yang tenang dan pantai yang landai membuat Pantai Pasir Padi cocok bagi anda yang ingin berenang bersama keluarga.

Saat akhir pekan pengunjung Pantai Pasir Padi sangat ramai dan membuat akses jalan menuju pantai menjadi macet. Akan tetapi saat akhir pekan anda bisa menikmati crosser-crosser lokal menguji andrenalin meraka di pinggir pantai.

1 komentar:

  1. numpang share ya min ^^
    Hayyy guys...
    sedang bosan di rumah tanpa ada yang bisa di kerjakan
    dari pada bosan hanya duduk sambil nonton tv sebaiknya segera bergabung dengan kami
    di DEWAPK agen terpercaya di tunggu lo ^_^

    BalasHapus

luvne.com ayeey.com cicicookies.com mbepp.com kumpulanrumusnya.com.com tipscantiknya.com